Kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad Shalallahi Alaihi Wassalam Tahun 1446 H / 2024 M.
Tradisi kearifan lokal yang diwariskan secara turun-temurun dalam memperingati lahirnya nabi Besar Nabi Muhammad Shalallahi Alaihi Wassalam di Desa Padamenak diantaranya yaitu tradisi “tukeur pontrang” yang pada prosesinya, pontrang yang berisi beragam makanan dari masyarakat, dikumpulkan di masjid untuk ditukar dan diberikan kembali kepada masyarakat lainnya. Tradisi ini rutin dilaksanakan tiap tahun dalam kegiatan peringatan serupa. Antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan ini terlihat dari melimpahnya pontrang yang diberikan.